
Info Nasional, Medan -Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ikatan Media Online (IMO) Indonesia Sumatera Utara , Jumat (23/05/25) melaksanakan rapat konsolidasi di Kantin Koperasi Asrama Haji Medan, Jl AH Nasution, Kecamatan Pangkalan Masyhur, Kota Medan.
Rapat konsolidasi yang digelar ini, termaktub didalam AD/ ART IMO Indonesia, untuk mengevaluasi kinerja dan program yang telah ataupun akan dilaksanakan oleh para pengurus maupun anggota. Dalam rapat tersebut Ketua DPW IMO Indonesia Sumut, HA Nuar Erde mengapresiasi sejumlah media dengan wartawan anggota IMO Indonesia Sumut.
“Kita meliput di Asrama Haji Medan ini dalam rangka keberangkatan jamaah haji menuju Tanah Suci harus aktif, menulis yang baik dan benar serta serius. Sebab ini adalah ibadah,” ujarnya.
Jadi lanjut pendiri media online www.penasumut.id ini, wartawan yang bertugas di Asrma Haji harus profesional, beretika dan menulis sesuai fakta dan data. “Saya yakin pemilik dan atau wartawan yang tergabung di IMO Indonesia Sumut yang meliput di Asrama Haji akan bekerja sesuai tupoksinya. Profesional beretika dan kerja sesuai amanah UU Pers dan KEJ,” paparnya.
Sementara Koordinator Humas PPIH Asrama Haji Medan, Imam Muchair yang diminta hadir dalam rapat tersebut menyatakan terima kasihnya. Pihaknya yakin kalau media dan wartawan yang tergabung dalam IMO Indonesia Sumut bekerja profesional dan beretika. “Sampai saat ini kami melihat media dan ataupun wartawan yang meliput kegiatan keberangkatan haji 2025 di Asrama Haji Medan cukup aktif, baik dan beretika. Termasuk media dan wartawan yang tergabung di IMO Indonesia Sumut. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas partisipasinya meliput di Asrama Haji ini,” ujar Imam.
Panitia
Selanjutnya dalam rapat dibahas kegiatan menjelang libur panjang sekolah. DPW IMO Indonesiabl Sumut berencana akan melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa ‘Sunat Masal’, berkaloborasi dengan Fakultas Kedokteran dan Tim Media Prof Ridha. Adapun peserta terdiri dari siswa Sekolah Dasar/sederajat di Kota Medan.
Selanjutnya menjelang Hari Raya Idul Adha 2025 M/ 1446 H, DPW IMO Sumut telah membentuk kepanitian terkait Qurban serta beragam agenda lainnya. (Rl/Red)
Reporter : Fajar Trihatya SE